Cara Booking Online Tiket Gunung Rinjani-Lombok

Cara Booking Online Tiket Gunung Rinjani-Lombok

Cara Booking Online Mt. Rinjani - Balai Taman Nasional Gunung Rinjani ( BTNGR) telah menerapkan sistem booking online untuk mendaki Gunung Rinjani dan mulai berlaku 1 April 2019 mendatang. Untuk sahabat yang berencana mendaki Gunung Rinjani namun belum tahu cara untuk bookig online kali ini Tapak Rimba akan menjelaskan caranya, berikut panduan untuk booking online Mt. Rinjani

Jalur Pendakian
Pertama-tama sahabat harus mengunjungi situs erinjani.net. atau mendownload aplikasi eRinjani untuk smartphone di plasystore, kemudian melakukan registrasi setelah mengunjungi situs eRinjani atau setelah mendownload aplikasinya. Cara registrasinya sangat mudah seperti gambar berikut :

Pada halaman depan situs erinjani klik pada menu register.


Rinjani Home

Kemudian masukkan alamat email sobat dan password untuk register erinjani, setelah melengkapi formulir tersebut klik Next


Register
Langkah ketiga, silahkan sagabat isi data diri dengan lengkap pada formulir register tersebut, kemudian klik Register

Register

Setelah sahabat mengikuti langkah langkah di atas, sahabat sudah bisa login di erinjani.net dan sudah bisa booking tiket secara online.

Pada saat login terdapat dua pilihan bagi pengunjung yaitu sebagai Guest atau Trekking Organizer (TO).

Adapun cara booking untuk Guest sebagai berikut:
  • Menentukan tanggal pendakian.
  • Mengecek kuota tiket.
  • Jika kuota pada jadwal terpilih penuh, Guest harus merubah jadwal pendakian. Jika kuota pada jadwal terpilih tersedia maka akan ditampilkan tarif lokal dikalikan dengan jumlah hari pendakian.
  • Menentukan gerbang pendaikan : Sembalun, Senaru, Aik Berik atau Timbanuh.
  • Mengkonfirmasi data yang dimasukkan
Sedangkan untuk booking online dengan status Trekking Organizer (TO) sebagai berikut:
  • Menentukan jumlah Guest.
  • Menentukan jadwal pendakian.
  • Mengecek kuota tiket, Jika kuota pada jadwal terpilih penuh, TO harus merubah jadwal pendakian.
  • Menentukan gerbang pendaikan : Sembalun, Senaru, Aik Berik atau Timbanuh.
  • Mengisi data – data Guest dengan mengklik tombol “Add Guest Data” dan akan dialihkan ke halaman Add Guest Data.
Untuk harga tiket, ada perbedaan harga antara pendaki dalam negri dan pendaki mancanegara, harga untuk pendaki dalam negri harga tiket yang diberikan Rp.5000 dan pendaki luar Rp.150.000. Tiket yang sudah dipesan bisa dilihat pada menu My Booking
Load comments